Hibah Kemasan Produk Keripik Cireng dalam Upaya Meningkatkan Brand Awareness

Hibah Kemasan Produk Keripik Cireng dalam Upaya Meningkatkan Brand Awareness

Gorciuk merupakan pelaku UMKM yang memproduksi Keripik Cireng dengan bahan baku berupa tapioka. Salah satu bahan lokal yang bebas gluten dan bumbu racikan tanpa MSG. Produk ini pada awalnya hanya di peruntukkan dan disajikan untuk anak-anak disabilitas yang harus mengurangi Gluten dan tanpa MSG yang merupakan salah satu bahan adiktif dan tidak disarankan untuk sering di konsumsi secara berlebihan. Kini makanan dengan kandungan Gluten rendah dan tanpa MSG juga cukup banyak dicari karena banyak konsumen yang mulai memperhatikan makanan sehat. Dengan banyaknya minat konsumen di pasaran, Gorciuk mulai memperluas jenis produk yang diproduksi. Saat ini Gorciuk memasarkan produknya dengan 2 pilihan rasa yaitu bumbu pecel dan keju asin.

Namun banyaknya minat konsumen masih belum diimbangi dengan desain kemasan yang representative, oleh sebab itu Gorciuk saat ini memerlukan redesain Kemasan Produk yang mereka jual guna meningkatkan Brand Awareness. Kondisi saat ini Gorciuk memasarkan produknya hanya dengan kemasan sederhana berupa plastik biasa yang tidak menarik dan tidak mencirikan keripik cireng khas milik mereka sendiri. Kendala ini menjadi alasan bagi tim PKM dalam melaksanakaan hibah Desain Kemasan dengan menggunakan  prinsip DKV pada Gorciuk. Tim Pengabdian Masyarakat yang terdiri dari tiga dosen dan mahasiswa ini akan merancang dan mengaplikasikan prinsip DKV pada Gorciuk.


Ketua:
Aisyi Syafikarani, S.Ds., M.Ds.

Tim:
Nisa Eka Nastiti, S.Ds., M.I.Kom
Ligar Muthmainnah, S.Ds., M.Ds.

Mahasiswa:
Abigail Nike Purwaningtyas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *